Saturday, October 2, 2010

Membuat E-mail di Yahoo.com





Tutorial berikut ini adalah untuk membuat Email di yahoo.
Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Buka Browser anda , kemudian ketikkan www.yahoo.com pada address bar > kemudian
tekan enter







2. Kemudian anda akan masuk ke situs awal yahoo.com, setelah itu klik sign up untuk membuat email yang baru, sementara pilihan sign in untuk masuk jika anda sudah punya email.








3. Kemudian anda akan masuk ke form pendaftaran, silahkan isikan data anda pada kotak
yang tersedia.














First name : nama depan anda (Misalnya Tunas)
Last name : Nama belakang anda
Gender : pilihan jenis kelamin (male : pria, female :wanita)
Countri : pilihan negara

pada piilihan Yahoo ID and E-mail pilih check untuk melihat apakah akun masih tersedia

4. Kemudian tahapan selanjutnya adalah mengisi pasword dan pertanyaan keamanan..













password : isikan pasword anda dengan kata yang mudah diingat
NB, Jangan sekali-sekali membuat pasword yang berdekatan dengan nama anda.
usahakan password yang anda buat merupakan gabungan dari huruf besar dan
huruf kecil serta gabungan tanda baca dan angka.
Hal ini dimaksudkan untuk mencegah pasword anda mudah di bobol.

Ketikkan kembali password anda pada pilihan re-type your pasword, sebagai
konfirmasi untuk menguji apakah pasword yang anda ketikkan adalah benar

5. Pada pilihan alternate email, anda kosongkan saja.

a. pada secret Question 1 pilih salah satu pertanyaan dan isikan jawaban padaYour answer 
minimal 6 karakter dan tidak case sensitif (tidak membedakan huruf besar dan huruf kecil)

b. pada secret Question 2 pilih salah satu pertanyaan dan isikan jawaban padaYour answerminimal 6 karakter dan tidak case sensitif (tidak membedakan huruf besar dan huruf kecil)

nb: Opsi ini dimaksudkan agar ketika anda lupa password atau pasword anda diganti oleh pihak
yang tidak bertanggung jawab, anda dapat mengakses akun anda kembali.
jawaban yang anda buat haruslah diingat karena pada umumnya kebanyakan orang
asal-asalan membuat jawaban atas pertanyaan ini. Padahal jawaban anda sebenarnya jauh
lebih penting dari pasword anda. Karena jika anda lupa pasword atau password anda di ganti
anda masih bisa mengakses email anda.

c. Pada opsi Type The Code Shown isikan kata captcha sesuai dengan huruf maupun
kombinasi angka yang ada pada kotak. Pilihan ini dimaksudkan sebagai pengganti tanda
tangan anda.

Jika anda kurang jelas melihat angka atau kombinasi yang ada, anda bisa mengklik pilihan Try
new code untuk mengganti tampilan huruf atau angka yang disediakan.


d. Selanjutnya klik pilihan Create My Account jika semua form yang anda isikan telah benar

6. Jika semua data anda sudah benar maka akan akan masuk ke tampilan berikut ini:















7. Selanjutnya silahkan anda klik continue, maka anda akan di bawa ke tampilan home page yahoo











untuk memulai aktivitas anda klik pilihan mail

8. Kadang kadang jika resolusi komputer anda tidak mencukupi 1024 x 768 anda akan di
berikan pilihan menggunakan yahoo versi clasic, namun jika resolusi monitor anda mencukupi
maka anda akan dibawa pada pilhan yahoo versi beta. Dalam hali ini saya menganggap
pilhan yang anda pilih adalah yahoo classic













9. Selanjutanya kita sudah masuk siap untuk memulai aktifitas kita di yahoo mail












biasanya ketika kita baru membuat email kita akan mendapat sebuah email pemberitahuan pada inbox dari yahoo.

inbox : kotak masuk
Draft : konsep
Sent : email terkirim
spam: email yang dicurigai membawa virus
Trash: Tempat sampah


10. Untuk memulai menulis di yahoo email silahkan anda klik pilihan new



pada pilihan new:
email massage : membuat email baru
chat : membuat chattingan
mobile : untuk mengirim sms

No comments:

Post a Comment